Jungkook BTS Nyanyi Lagu Bahasa Indonesia? Bukan, Ini Dia AI Voice!

 

Akhir-akhir ini kita banyak melihat penyanyi luar yang menyanyikan lagu lokal. Ternyata, tidak semua yang kita lihat itu benar-benar terjadi, loh. Ya, saat ini tengah berkembang secara luas para penggemar yang menggunakan suara artis favorit mereka untuk menyanyikan lagu favorit mereka. Hal ini bisa terealisasi berkat adanya teknologi AI.

Salah satu video yang viral di media sosial saat ini adalah Jungkook BTS yang terdengar menyanyikan lagu berbahasa Indonesia. Suaranya terdengar sangat mirip dan membuat banyak penggemar yang kaget melihat teknologi tersebut.

Salah satu konten kreator asal Indonesia yang memanfaatkan teknologi ini adalah Octavianus Kalistus, di mana is sukses untuk menyulap penyanyi asing yaitu Ariana Grande dan Jungkook untuk menyanyikan lagu Indonesia.

Hasil kreasinya ini ia unggah melalui dua platform sosial media, yaitu TikTok dan Instagram. Banyak orang tertarik untuk menyaksikan video yang diunggah oleh Octavianus tersebut.

Salah satu video yang paling menarik perhatian warganet adalah video Ariana Grande dan Jungkook yang menyanyikan lagu ‘Percayalah’, lagu yang dinyanyikan oleh Afgan dan Raisa. Kelihaian ini membuat banyak warganet yang meminta Octavianus untuk tidak berhenti berkreasi dengan AI.

Meski demikian, ternyata teknologi AI ini menimbulkan banyak ketakutan untuk industri musik. Salah satunya adalah penyanyi Drake dan The Weeknd yang direpotkan dengan lagu berjudul Heart on My Sleeve. Lagu yang tidak dinyanyikan oleh mereka berdua itu sudah didengarkan lebih dari 250.000 kali di Spotify.

Bahkan di TikTok, lagu tersebut sudah ditonton dan didengarkan sebanyak 10 juta kali platform tersebut.

Tentu bukan menjadi masalah jika lagu tersebut memang dinyanyikan oleh keduanya, namun yang terjadi adalah sebaliknya.

“Seorang musisi dengan nama akun “ghostwriter” membuat lagu itu dengan menggunakan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan,” terang Tech Crunch.

Pelaku membuat lagu palsu dan menggunakan contoh lagu rap yang ada di Soundcloud, lalu memadukannya dengan suara dari Drake dan The Weeknd melalui teknologi AI.

Jadi, bagaimana tanggapan kamu tentang teknologi satu ini?

Tentang Penulis

juteralabs